Empat Jenis Kacang Tergolong Camilan Sehat
Headlines News:
Home » , » Empat Jenis Kacang Tergolong Camilan Sehat

Empat Jenis Kacang Tergolong Camilan Sehat

KACANG merupakan salah satu jenis camilan sehat yang baik dikonsumsi siapapun. Salah satu manfaanya adalah mencegah risiko penyakit kardiovaskular. Tak hanya itu saja, sebagaimana dilansir Timesofindia, Minggu (17/5/2015), ini dia empat jenis kacang sehat untuk variasi camilan wajib dikonsumsi setiap saat.

Kacang mete

Siapa tak suka dengan kacang mete? Beruntung bagi Anda yang suka kacang itu dapat menjaga kesehatan tulang, karena merupakan sumber kalsium dan magnesium juga. Sayangnya, jika tubuh kita terlalu banyak memiliki asupan magnesium dapat menyebabkan tekanan darah tinggi, kejang dan sakit kepala migrain.

Kacang kenari

Kacang kenari mengandung omega 3 dan lemak tak jenuh yang baik untuk kesehatan jantung. Bahkan, menurut sebuah penelitian, kacang itu bertindak sebagai anti-inflamasi dan mengurangi oksidasi dalam arteri.

Kacang tanah

Di antara semua jenis kacang-kacangan, kacang tanah merupakan sumber tinggi folat, yang merupakan senyawa penting untuk perkembangan otak. Tidak hanya itu, kacang tanah juga kaya akan vitamin E lho.

Pistachio

Jika Anda tetap ingin memiliki mata sehat, biasakanlah untuk mengonsumsi pistachio. Karenanya, mereka mengandung vitamin E dan Vitamin B6, serta mengandung dua karotenoid, zeaxanthin dan lutein, yang jarang ditemukan dalam kacang-kacangan.

(ren/okezone.com)



Kategori berita tentang » ,
Artikel Terkait:

Berita Terbaru

Berita Terpopuler

Update Berita TerkiniBERIITA.BLOGSPOT.COM
Mengabarkan Berita - Berita Terkini yang kami kemas dalam sebuah wadah portal berita on the blospot, serta menjadi penyeimbang berita - berita yang ada, selain itu kami ingin berpartisipasi dalam mencerdeskan kehidupan bangsa. Silahkan ikuti Update Beriita on the Blogspot kami di Media Social

Ikuti :

Next
« Prev Post
Previous
Next Post »
Breaking News close button
Back to top
Bagaimana Pendapat Anda ?
Gunakan Kolom Komentar dibawah ini!

atau

0 Komentar:

Posting Komentar

Tulis Komentar Disini !!!

 
notifikasi
close