JAKARTA - Komedian Olga Syahputra semasa hidupnya menjadi komedian dengan bayaran tertinggi. Tentu, menjadi komedian yang mendapatkan bayaran termahal, aset kekayaan sangatlah banyak.
Sebelum meninggal dunia, Olga meminta Mak Vera untuk mengurusi pembayaran rumah sakit dari hasil jerih payahnya. Sisanya, uang diberikan ke keluarga.
"Olga sudah mempersiapkan segala sesuatunya. Saat dia sakit, dia bilang ke saya, ini rezeki gue, sebagian buat keluarga dan sebagaian lagi buat penyakit gue. Alhamdulillah sampai sekarang sisanya masih ada," ungkap Vera di rumah duka Olga Syahputra, kawasan Duren Sawit, Jakarta Timur.
Vera tahu betul jika uang dari pekerjaan ada hak Olga. Kini, setelah Olga meninggal dunia, uang Olga dia serahkan kepada sang adik, Billy Syahputra.
"Saya sudah kasih ke Billy. Saya bukan lah keluarga jadi bukan menjadi hak saya. Saya tahu hukum karma," lanjut Vera.
Setelah uang dan aset diserahkan ke keluarga, Olga juga berwasiat agar setiap bulanya uang itu dikeluarkan untuk santunan anak yatim.
"Mulai dari sekarang, Bang Billy yang mengatur semuanya," tutup Vera.
(rik)
0 Komentar:
Posting Komentar
Tulis Komentar Disini !!!